kemah di lembang (hari ke-2)

hari kedua,aku bangun shubuh lalu aku sholat shubuh.selesai sholat aku dan temanku dibolehin tidur lagi tapi aku gak mau . uh..... hari masih gelap kita tetap harus nyalain senter.aku dan teman-temanku menunggu hari yang cerah (pagi).yeeeeeaaahhh hari sudah cerah nih! saatnya sarapan di pinggir kolam renang.waktu sarapan aku dan teman sekelompokku melihat tulisan dari awan yang berbentuk ALLAH,subhanallah.selesai sarapan kami ganti baju olah raga.dan sekarang ada permainan seru yang namanya "MENCARI JEJAK".tapi sebelumnya harus tampilin yel-yel yang dibuat sama kelompok masing-masing.sewaktu kami disuruh tampil ,tapi aku malu.akhirnya bisa tapi ada yang kelewatan.okay lets go!.nah kalau mau ke pos kami harus tampilin yel-yel kelompok.setelah kami tampilkan yel-yel kami,tau-taunya kata pak pos nya kita masih di pos bayangan sementara pos 1 masih jauh.lalu kami melanjutkan perjalanan.kami melewati sungai dan nanti kami akan nyebur ke sungai.sebelum kami menyebur kami melihat sebuah jaring diikat dan dibawahnya ada bebatuan sungai yang banyak.kami mendapat giliran.sekarang kami menyebur ke sungai brrrrrrrrr dingin. ternyata kami harus melewati bawah jaring tanpa kena jaring nya . jadi melewatinya harus tengkurap (sakit kan?).selesai itu aku kedinginan banget .lalu kami naik ke atas sambil kedinginan.sampai diatas kami dan pendamping kami mencoba mengerjakan pos ke-1 soalnya adalah harus mengganti kata sandi menjadi huruf alphabet biasa.akhirnya kami berhasil.kami berjalan terus.ahirnya ketemu pos ke-2 .lalu kami mengerjakannya .kami sekarang berlanjut ke pos 3.ahirnya ketemu juga deh pos 3-nya.lalu kami mengerjakannya.sesudah kami mengerjakan ,kami disuruh main pake spons .kami berbaris duduk sekelompok .kami akan dapat 1 ember berisi air dan spons .sekarang kami menuju pos terakhir yaitu pos 4.selesai itu waktu kami lagi mau ke tenda,hujan terpaksa kami kehujanan brrrrrrrrr dingin banget. waktu sampai di tenda hujan sudah reda sekalian ganti baju di tenda . hari sudah siang saatnya makan siang ,makan ayam dan tempe goreng .selesai itu kami disuruh upacara penutupan . dan diberitahukan kalau senin libur.selesai itu kami boleh pulang naik tangga dan bawa tas berat (2 tas) .sampai di bis kami disuruh sholat dzuhur.dan pulang .aku nyampenya jam 09.30 malam.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tokoh-Tokoh Timmy Time

Iklan Dancow (Sepuluh Tanda Umum)